Polri Peduli Sesama, Personil Ditpolairud Polda Jambi Bagikan Ta’jil Jelang Buka Puasa Kepada Nelayan di Perairan Nipah Panjang

 25,064 total views,  2 views today

Kabarpolri.com. JAMBI – Sebagai wujud Polri Peduli kepada sesama di Bulan Suci Ramadhan 1445 H, terus ditunjukan oleh Kepolisian Daerah Jambi dan jajaran, seperti yang Dilaksanakan oleh personil dari Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) yang membagikan ta’jil menjelang waktu berbuka puasa kepada para Nelayan di kawasan Perairan Nipah Panjang, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (24/03/2024).

Terlihat menjelang memasuki waktu berbuka puasa, personil Ditpolairud Polda Jambi Markas Unit Patroli Nipah Panjang melaksanakan Patroli Dialogis di kawasan perairan Nipah Panjang dengan menggunakan Kapal KP. XXVI- 2004, dimana personil ini menghampiri dan membagikan ta’jil buka puasa kepada Nelayan sehabis pulang mencari ikan.

Direktur Kepolisian Perairan dan Udara Polda Jambi, Kombes Pol. Agus Tri Waluyo, mengatakan. Bahwa kegiatan ini dilakukan, sebagai salah satu bentuk kepedulian Polri Khususnya Ditpolairud Polda Jambi kepada para Nelayan yang ada di kawasan perairan Nipah Panjang di saat Bulan Suci Ramadhan.

“ Ini merupakan kegiatan yang di inisiasi oleh anggota kami di lapangan, dan tentunya ini kegiatan yang positif, karena anggota kami yang bertugas di wilayah harus menyatu dengan masyarakat di wilayah tugasnya Masing-masing “, Ujarnya.

Dirinya juga menuturkan. ” Walaupun hanya sebatas ta’jil untuk berbuka puasa, tapi itu merupakan wujud kepedulian kami kepada saudara-saudara kita para Nelayan yang sedang menjalankan ibadah puasa, dan semoga itu menjadi ladang amal bagi anggota kami di lapangan “, tandas Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol. Agus Tri Waluyo (hy/af/man).

Share
error: Content is protected !!